AdhWebsite | Blog Rumus dan Tutorial Excel

Menu dan Cara Menyisipkan Gambar Dalam Excel

Inilah urutan dan cara menyisipkan gambar dalam Excel menggunakan menu Picture dan Shapes

Pada proses pengolahan data tentu kita ingin menambahkan informasi lain yang sifatnya mendukung isi dari data tersebut. Ada banyak bentuk penambahan informasi dalam Excel. Misalnya menambahkan grafik, gambar, video dan lain - lain. Jika ingin menambahkan gambar pada data yang sedang diolah dalam Excel maka inilah pembahasan yang paling tepat untuk Anda.

Dalam artikel ini kita akan bahas bagaimana cara menyisipkan gambar dalam Excel. Proses ini memang sangat mudah karena sudah ada menunya tersendiri. Jika memang belum mengetahui bagaimana cara menyisipkan gambar mari kita bahas bersama - sama sampai dengan selesai.


Format, Menu dan Cara Menyisipkan Gambar Dalam Excel


Jika membahas tentang menyisipkan gambar setidaknya ada 3 hal penting yang harus diketahui. Ketiga hal penting tersebut adalah menu apa yang digunakan, bagaimana caranya serta pengaturan format. Format Excel khususnya untuk pengaturan gambar juga tentu sudah disediakan. Hanya saja kita harus memilih menu mana yang tepat untuk pengaturan format gambar tersebut.


Cara Menyisipkan Gambar Dalam Excel


Sebenarnya ada beberapa tujuan menyisipkan gambar dalam Excel. Tujuan pertama bisa karena memang hanya akan menambahkan gambar pada Cell Excel saja. Kemudian tujuan lain misalnya membuat background atau membuat gambar transparan. Semua tujuan tersebut harus diawali dengan menyisipkan gambar terlebih dahulu.

  

Menu Untuk Menyisipkan Gambar


Dalam Excel ada 2 menu yang dapat digunakan untuk menyisipkan gambar. Kedua menu tersebut pada prinsipnya bisa digunakan untuk kebutuhan ini. Hanya saja memang tujuannya berbeda - beda. Inilah alasannya kenapa diatas disebutkan bahwa menyisipkan gambar harus sesuai antara tujuan serta menu yang dipilih.

Adapun kedua menu yang dapat digunakan untuk menyisipkan gambar tersebut adalah sebagai berikut :

  • Menu Picture : untuk menyisipkan gambar saja
  • Menu Shapes : untuk menyisipkan gambar dan diolah kedalam format lain misalnya background atau gambar transparan

Dari kedua menu tersebut rasanya yang paling umum digunakan adalah menu Picture. Selain karena lebih familiar cara ini memang sedikit lebih mudah jika dibandingkan dengan Shapes. Dalam Excel kedua menu tersebut ada pada Tab Insert serta kelompok menu Illustrations.

 

Cara Menyisipkan Gambar Dalam Excel


Selanjutnya mari kita bahas tentang bagaimana cara menyisipkan gambar dalam Excel. Pada dasarnya ini tidak terlalu jauh berbeda dengan cara menyisipkan file pdf atau bentuk data lain. Hanya saja memang menu yang digunakan sudah pasti akan berbeda. Karena Picture serta Shapes ini hanya bisa menyisipkan gambar saja. Untuk rincian langkah serta caranya akan kita bahas satu persatu.


1. Menyisipkan Gambar Melalui Picture


Dalam Excel menu Picture ini dapat ditemukan pada Tab Insert kelompok menu Illustrations. Fungsi dari menu ini memang untuk menyisipkan gambar pada Cell Excel. Hanya saja memang cara ini tidak bisa digunakan jika akan membuat background atau gambar transparan. Jika memang akan menyisipkan gambar melalui Picture maka langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Klik Cell atau area yang akan menampilkan gambar
  2. Klik Tab Insert
  3. Klik : Picture
  4. Cari gambar yang akan disisipkan kemudian klik jika sudah ditemukan
  5. Klik : Insert

Setelah mengikuti langkah - langkah diatas maka gambar yang dipilih akan otomatis ditampilkan pada Sheet Excel. Gambar akan muncul sesuai dengan ukuran aslinya. Tapi khusus untuk ukuran tentu bisa diatur sesuai dengan kebutuhan kita.

Pengaturan pada format gambar memang tidak bisa secara otomatis muncul. Kita harus menambahkan langkah - langkah tertentu sesuai dengan tujuan pengaturan gambar. Tanpa pengaturan maka gambar akan tampil dibagian depan dari teks serta ukuran sesuai dengan aslinya. 

 

2. Menyisipkan Gambar Melalui Shape


Selanjutnya cara kedua kita bisa menyisipkan gambar melalui menu Shape. Cara ini digunakan jika kita ingin membuat background atau membuat gambar transparan dalam Excel. Konsep serta cara menyisipkan gambar dengan menu ini secara umum sama dengan pembahasan pertama. Hanya saja sebelum menyisipkan gambar kita harus membuat Shapenya terlebih dahulu. Adapun langkah - langkah menyisipkan gambar melalui menu Shape adalah sebagai berikut :

  1. Klik Tab Insert
  2. Klik : Shapes
  3. Klik bentuk Shape yang digunakan misalnya Rectangle
  4. Klik pada Sheet Excel kemudian tekan dan geser mouse kearah kanan

Sampai dengan langkah diatas bentuk Shape kotak sudah selesai kita buat. Selanjutnya langkah yang kedua mari kita sisipkan gambar pada kotak yang sudah dibuat tersebut. Langkah - langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Klik kanan pada kotak yang sudah dibuat
  2. Klik : Format Shape
  3. Klik : Fill
  4. Klik : Picture or Texture Fill
  5. Klik : File
  6. Cara gambar yang akan disisipkan kemudian klik jika sudah ditemukan
  7. Klik : Insert
  8. Klik : Close

Sampai dengan langkah yang terakhir diatas maka pada kotak akan muncul gambar yang sudah disisipkan. Dengan cara ini kita bisa mengatur kecerahan gambar. Sehingga ini bisa digunakan untuk membuat background. Gambar yang disisipkan bisa ditempatkan dibelakang teks teks atau angka yang sedang diolah.

      

Kesimpulan


Cukup menarik memang pembahasan tentang menyisipkan gambar. Karena gambar yang disisipkan tersebut bias diatur formatnya sesuai dengan kebutuhan kita. Tapi jika memang hanya akan menggunakan gambar sebagai tambahan tampilan data saja maka silahkan gunakan cara pertama saja.

Konsep pada menyisipkan gambar secara umum sudah dijelaskan diatas. Dalam prosesnya menyisipkan gambar bisa juga ditampilkan hanya link atau teksnya saja. Tapi umumnya gambar yang disisipkan pada Excel akan langsung ditampilkan seperti pada contoh diatas.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara menyisipkan gambar dalam Excel. Pastikan sudah mengikuti langkah - langkah diatas dengan benar supaya hasilnya sesuai dengan yang diinginkan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.  

Post a Comment